Cilok Enak Sederhana.
Kamu bisa masak Cilok Enak Sederhana menggunakan bahan-bahan 10 dan langkah-langkah 7. Berikut cara memasaknya.
Bahan-bahan Cilok Enak Sederhana
- 1/4 tepung terigu.
- 1/4 tepung tapioka (kanji).
- 5 siung bawang putih.
- 2 butir telur.
- secukupnya merica.
- secukupnya tahu.
- secukupnya seledri.
- secukupnya garam.
- secukupnya royco sapi/ayam.
- secukupnya air hangat.
Langkah-langkah Cilok Enak Sederhana
- Niat. Semua bumbu dikira-kira yah sesuai selera :).
- Haluskan bawang putih, merica, garam. Kemudian siapkan wadah.
- Masukan tepung terigu, tepung tapioka, dan bumbu yang sudah dihaluskan. Uleni adonan menggunakan air hangat sampe merata.
- Tambahkan royco sesuai selera, kemudian masukan irisan seledri ke adonan. Uleni sampai adonan bisa dibentuk.
- Bulat-bulat kan adonan cilok, isi dengan telur yang sudah digoreng (iris kecil kecil) sampai selesai, boleh pake tahu kalau ada tahu :).
- Siapkan tempat untuk mengukus, kukus kurang lebih 30-40mnt.
- Cilok simple sederhana dengan bahan murah meriah siap dinikmati. Lebih nikmat lagi kalo dimakan pake sambal kacang :).